Mengkoleksi Tuneeca menjadi hobby baru yang menyenangkan.
Bulan Maret 2012, awal mula komunitas TLC Semarang ini berdiri. Awalnya Tuneeca Lovers Semarang ini adalah customer setia dari salah satu partner Tuneeca di Semarang yang seringkali mengunjungi butik Partner tersebut. Minat yang sama akan produk-produk dari Brand Tuneeca, membuat customer yang datang ke butik akrab satu sama lain. Pertemuan yang sering dilakukan di Butik karena ingin mencoba koleksi terbaru menjadi ajang silaturahmi yang semakin hangat. Karena minat yang sama, tak sulit untuk berkenalan dan memulai pertemanan hingga menjadi sahabat dan saudara.
Mengkoleksi Tuneeca menjadi hobby baru yang menyenangkan. Ditambah lagi dengan semakin banyaknya temandan sahabat yang memiliki minat yang sama. Arisan bulanan pun diadakan dan menjadi sesuatu yang sangat ditunggu setiap bulannya. Dengan ketentuan dresscode wajib memakai Tuneeca, Lovers Semarang semakin percaya diri dimanapun acara arisan diadakan. Tak jarang banyak orang yang penasaran dengan setiap baju yang digunakan saat arisan di tempat-tempat umum seperti di restaurant, tempat wisata, hotel, ataupun cafe. Tentunya Tuneeca Lovers Semarang akan dengan senang hati menularkan virus Tuneeca, dan mengajak bergabung kedalam komunitas pecinta Tuneeca.
Menurut salah satu Tuneeca Lovers Semarang, yaitu Ibu Nila Widianingsih, yang akrab dipanggil dengan sebutan ‘Maknil’, “Acara Kopdar itu menyenangkan, kumpul-kumpul bareng, ketawa-ketawa bareng, foto-foto, dan merupakan ajang untuk mempromosikan Tuneeca lebih luas lagi, karena setiap orang yang melihat keseruan kita saat Kopdar itu pasti penasaran, apalagi dengan dresscode Tuneeca yang kita pake. Banyak juga yang akhirnya ikut gabung dan menggandrungi Tuneeca. Menurut saya sebagai Lovers Tuneeca dan juga penjual, ini adalah kegiatan promosi dan branding yang menyenangkan.” Tuturnya.
Saat ini Tuneeca Lovers yang ikut ke komunitas TLC Semarang tersebar hingga ke wilayah Kendal, Weleri, Boja, Mijen, Pati, serta beberapa kota dan Kabupaten di Jawa Tengah. Karena semakin banyak anggota yang bergabung dan tidak hanya berdomisili di Semarang saja, maka TLC Semarang saat ini diubah menjadi Tuneeca Lovers Community Jawa Tengah. Terbukti pada tanggal 5 Maret 2017 lalu, TLC Jateng telah menggelar Gathering Akbarnya yang diikuti oleh lebih dari 75 orang Tuneeca Lovers di wilayah Jawa Tengah. Gathering semakin meriah dengan adanya sponsor Official Merchandise dari Tuneeca.
Antusiasme Tuneeca Lovers di Jawa Tengah cukup besar apalagi dengan adanya dresscode wajib yang harus dikenakan saat Gathering. Tentunya animo gathering yang terasa akan semakin meriah dan semakin seru. Tidak hanya seru saat gathering, saat berjuang kesana kemari mencari koleksi yang dijadikan dresscode pun adalah hal yang paling menguji adrenalin sbelum gathering. Meskipun dresscode merupakan “Unwritten Rules” namun bagi Tuneeca Lovers Semarang hal tersebut menjadi hal yang wajib, karena disitulah letak ciri khas dari Tuneeca Lovers Jawa Tengah yang sudah terbentuk sejak komunitas ini berdiri.