Opnissel adalah hiasan berupa lipit-lipit kecil yang dibuat secara berkelompok yang dilipat dan dijahit pada bagian luar bahan dengan lebar minimal 0.5 cm atau sesuai dengan keinginan. Opnissel berasal dari bahasa Belanda yaitu Opnaissel yang artinya adalah lipatan kecil. Sejarah Opnissel ini belum diketahui secara pastinya, namun dikutip dari buku sistem SNI Indonesia, sejarah Opnissel ini berkembang di Indonesia sejak tahun 1930 an.
Jumlah lipatan opnissel ini tergantung dari keinginan si pemakai, pada baju anak biasanya sekitar 6-8 lipatan sedangkan pada baju dewasa bisa kurang dari 6 lipatan pada bagian atas dan lebih dari 8 lipatan apabila diaplikasikan pada bagian bawah. Opnissel tidak harus selalu dibuat dengan arah vertikal saja melainkan dapat juga dibuat pada berbagai arah sehingga opnissel dapat diaplikasikan pada bagian dada, lengan ataupun rok. Kesan yang ditimbulkan dari aplikasi ini adalah casual dan feminine. Sehingga bagi pecinta feminine style dapat menggunakan aplikasi ini untuk koleksi anda.
foto: doc. Tuneeca