Selama puasa, kita akan berkurang dalam mengkonsumsi cairan. Padahal cairan adalah sesuatu zat yang harus ada dalam memenuhi kebutuhan sehari2. Kekurangan cairan atau dehidrasi akan menyebabkan tidak normalnya pencernaan, sakit pinggang, kekentalan darah, dan yang sangat berpengaruh yaitu kebutuhan kulit. Apabila mengalami dehidrasi, kulit akan menjadi kasar, kusam dan yang lebih parah adalah timbulnya pecah-pecah. Berikut adalah tips untuk perawatan kulit selama puasa agar kulit tetap terawat:
1. Oleskan pelembab kulit (body lotion) segera setelah mandi
Pelembab mampu mempertahankan kulit tetap segar dan lembab. Body lotion menahan air yang ada di kulit sehabis mandi, air tidak mudah menguap atau hilang sehingga membantu mempertahankan kelembapan kulit. Untuk menjaga kekeringan pada kulit selama menjalankan ibadah puasa, biasakan mengoleskan sesering mungkin body lotion pada kulit.
2. Usahakan mandi dengan air dingin
Mandi dengan air panas dapat mengakibatkan hilangnya lemak pada lapisan epidermis kulit sehingga menyebabkan kulit menjadi kering. Karena itu selama menjalankan ibadah puasa, lebih baik mandi menggunakan air dingin.
3. Gunakan sabun seminimal mungkin
Penggunaan sabun, apalagi berlebih, bisa membuat kulit kering. Sebab, sekalipun mengandung pH balance hingga noniritasi, selain melepaskan kotoran yang menempel pada kulit, sabun juga akan membuang lemak dan minyak yang menempel di kulit. Saat berpuasa, keringat akan sedikit berkurang sehingga penggunaan sabun dapat dikurangi dibandingkan pada hari biasa. Utamakan pada daerah yang berkeringat.
4. Saat berbuka hindari makanan yang “berat”
Ketika berbuka puasa hendaknya jangan makan terlalu banyak, tapi lakukan secara bertahap dan mulailah mengkonsumsi manis2 seperti kurma, aneka kolak namun jangan terlalu banyak makanan dan minuman yang maniiiis. Kurang lebih satu jam kemudian, lengkapi dengan makanan yang mengadung karbo, protein, vitamin dan mineral.
5. Atur menu makan sahur dan berbuka
Konsumsi makanan bergizi dengan mengatur sedikit karbo kompleks, lebihkan protein, vitamin dan mineral. Apabila memungkinkan konsumsi susu.
6. Banyak minum air putih saat berbuka dan sahur
Agar terhindar dari dehidrasi (kekurangan cairan tubuh) dan untuk menjaga kebugaran, kesehatan, kesegaran tubuh, serta kecantikan kulit selama berpuasa, minumlah banyak air putih pada waktu sahur dan berbuka puasa, paling sedikit 3-4 gelas. Pasalnya, air putih sangat mudah dan cepat diserap oleh tubuh. Selain itu, makanlah makanan yang mengandung air, seperti sayuran dan buah-buahan segar.
Semoga tips yang kami suguhkan bermanfaat..
mksih kak infonya